Kazakhstan, membayangi negaranya saja tidak pernah apalagi menghayal mengunjungi negara ini, tapi sampailah aku disana…. Dan ini pasti akan menjadi cerita yang menarik, selain beda budaya, bahasa bahkan tulisanpun sangat beda… Good by Indonesia, Welcome to Kazakhtan….
6 Juni 2011, Hari Pertama
Perjalanan di mulai pada pukul 12.35 Wib dari Bandara Soekarno Hatta, lepas landas dengan menggunakan Thai Airways TG 434 menuju Bangkok, setelah menempuh waktu 3 jam 30 menit akhirnya sampailah kami di Bandara Internasional Suvarnabhumi Bangkok pada pukul 16.05 Ws.
Transit 1 jam 50 menit, tepat pada pukul 17.55 Ws perjalanan dilanjutkan kembali menggunakan Thai Airways TG 315 . Dengan jarak tempuh selama 4 jam 30 menit tibalah kami di Bandara Internasioanl Indira Ghandi, New Delhi, India pada pukul 20.55 Ws
Lagi… transit 1 jam 55 menit, perjalanan kembali dilanjutkan, kali ini lepas landas pada pukul 22.50 Ws menuju Almaty dengan menggunakan Air Astana KC 908 dengan jarak tempauh 3 jam 50 menit tibalah kami pada pukul 03.10 Ws keesokan harinya…. What a long journey…